Selasa, 13 Maret 2018

Aplikasi Edit Video


Mengedit video tentunya memerlukan kemampuan menguasai software yang dibutuhkan. Salah satu yang banyak dipakai adalah Pinnacle Studio.

Pinnacle Studio adalah program komputer untuk editing film. Pengoperasiannya cukup mudah dan tidak ribet seperti program program editing yang lain.

Pinnacle Studio juga memberikan beberapa transisi standard, dilengkapi juga transisi khusus yang perlu di unlock dengan register di situs resminya.

Program ini juga menyediakan untuk output film ke berbagai format media, seperti wmv, avi, mpg, mp4 dll. Program ini patut dilirik bagi anda yang sedang berkecimpung di dunia editing.
Apabila anda mempunyai komputer dengan spesifikasi pas-pasan, jangan khawatir, software ini tidak membutuhkan spesifikasi yang berlebihan seperti core 2 duo atau RAM 1 GB. Anda hanya membutuhkan space untuk menyimpan video hasil editing anda.






KEISTIMEWAAN PINNACLE STUDIO :


  • Aplikasi yang sederhana, sehingga mudah untuk dipahami dan dioperasikan
  • Tidak membutuhkan spesifikasi hardaware yang tinggi
  • Aplikasi editing video yang palig ringan, jika dibandingkan dengan aplikasi sejenis, seperti Ulead Video Studio, Adobe Premier dan sebagainya.

FITUR LENGKAP PINNACLE STUDIO :

  • Harga murah dan sangat terjangkau.
  • Mendukung berbagai macam format video masa kini.
  • Software ringan, cocok untuk PC berspesifikasi rendah.
  • Mendukung berbagai macam hardware acceleration baik CPU dan VGA.
  • Tampilan sederhana yang sangat mudah untuk dipelajari.
  • Memiliki template animasi yang menarik.
KEKURANGAN APLIKASI PINNACLE STUDIO :
  • ·         Hanya dapat berjalan di OS Windows
  • ·         Proses render memakan waktu yang cukup lama
  • ·         Tidak mendukung file inputan FLV





DAMPAK POSITIF

            Aplikasi edit video tersebut sangat bagus dan juga ringan sehingga dapat dipergunakan bagi yang memiliki komputer berspesifikasi rendah. Dapat direkomnedasikan untuk para pemula, karena Pinnacle Studio dapat digunakan dengan mudah dan sangat cocok untuk pemula untuk melakukan editing pada suatu video.

DAMPAK NEGATIF

            Seperti yang telah diketahui bahwa aplikasi tersebut memang bagus dan berkualitas sehingga tidak kalah dengan aplikasi edit video lainnya, akan tetapi aplikasi tersebut memiliki suatu kekurangan pada proses render yang dimana ketika pada tahap rendering tersebut memakan waktu yang cukup lama. Semakin panjang durasi dan ukuran video maka akan semakin lama proses rendering sehinnga dapat menimbulkan ketidaksabaran, oleh karena itu aplikasi ini tidak cocok untuk dipakai oleh orang yang ingin instant selesai dalam proses render nya.